Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Gelar Ibadah Bulan Rosario dan Pembagian Hadiah Lomba Keagamaan di Mako Satgas Eban


Eban, – Dalam rangka mendukung kegiatan keagamaan di wilayah perbatasan, Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI–RDTL Sektor Barat di Mako Satgas Eban melaksanakan ibadah Bulan Rosario dan pembagian hadiah untuk pemenang lomba keagamaan. Acara yang dipimpin oleh Letda Inf Mateus (Pabintal) bersama dua personel Mako ini berlangsung dengan khidmat dan penuh sukacita. Sabtu(2/11/24)

Berbagai perlombaan keagamaan telah diselenggarakan, di antaranya lomba baca Kitab Suci dan mazmur untuk tingkat SD, SMP, SMA, serta orang dewasa, dan juga kuis Kitab Suci untuk tingkat dewasa. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman rohani dan mempererat ikatan keagamaan di kalangan masyarakat setempat.

Komandan Satgas Pamtas, Letkol Arh Reindi Trisetyo Nugroho, menyampaikan bahwa kegiatan ini sejalan dengan komitmen Satgas Pamtas untuk senantiasa mendukung kegiatan keagamaan dan budaya lokal. “Dengan mendukung kegiatan keagamaan dan adat setempat, diharapkan tercipta kerukunan dan keakraban antara personel satgas dan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Masyarakat yang hadir merespons positif acara ini, dan para pemenang lomba tampak bahagia saat menerima hadiah mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat terus mempererat hubungan baik antara TNI dan warga setempat serta memberikan dampak positif bagi kehidupan sosial dan spiritual di wilayah perbatasan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini